Perbedaan website dengan blog mungkin bagi sebagian orang yang masih awam tentang internet akan sedikit membingunkan. Sama-sama memiliki alamat situs, lalu apa sih perbedaanya?
Apakah blog selalu berekstensi blogsopot atau wordpress dan web selalu berkestensi .com? Bukan itu yang menjadi perbedaanya.
Baiklah, marilah kita cari bersama-sama apa perbedaan itu..
1.Perbedaan dari Pengertianya

Perbedaan pengertian website dan blog
Perbedaan pertama marilah kita lihat dari pengertian dari website dan blog itu sendiri.
Pengertian blog dari wikipedia :
Blog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang berbentuk tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urutan terbalik (isi terbaru dahulu sebelum diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian.
Sedangkan Website menurut wikipedia :
Situs web (bahasa Inggris: website) adalah suatu halaman web yang saling berhubungan yang umumnya berada pada server yang sama berisikan kumpulan informasi yang disediakan secara perorangan, kelompok, atau organisasi.
Bisa kita simpulkan secara pengertian bahwa website dan blog ialah berbeda.
website : Merupakan suatu halaman yang dimiliki oleh seseorang maupun perusahaan yang berisi informasi ataupun aplikasi khusus yang ditujukan untuk pengguna/pengunjungnya.
Blog : Merupakan suatu halaman situs yang berisikan informasi secara urut yang bertujuan untuk memberikan informasi kepada pengguna atau pengunjungnya.
2.Perbedaan Berdasarkan konten/isi

Perbedaan konten website dan blog
Perbedaan selanjutnya adalah tentang isi dari website maupun blog.Perbedaan ini akan sangat jelas terlihat antara blog dengan website.
Isi dari website biasanya berhubungan dengan suatu produk atau informasi tentang suatu perusahaan. Sedangkan blog, berisi informasi yang memiliki topik bermacam-macam sesuai dengan tema dari blog tersebut.
Sebagai contoh ada sebuah perusahaan dibidang properti. Maka website dari perusahaan tersebut akan berisi informasi mengenai perusahaan tersebut seperti sejarah, visi-misi, produk dan kontak.
Lain halnya dengan blog, yang akan memiliki konten yang bervariatif. Contohnya blog dengan tema olahraga, maka konten nya akan bervariatafi mulai dari bulu tangkis, renang, sepak bola, basket dll.
Pada website biasanya konten bersifat formal sedangkan blog bersifat informal.
3.Perbedaan Berdasarkan aplikasi/tujuan

Perbedaan tujuan website dan blog
Website dan blog mempunyai tujuan dan aplikasi yang berbeda.
Website akan memuat aplikasi khusus, misalkan facebook.com yang akan memuat aplikasi untuk menghubungkan berbagai orang di seluruh dunia agar bisa berteman. Website toko online memiliki aplikasi sebagai sarana menjual dan membeli barang.
Sedangkan blog hanya memuat informasi yang diberikan kepada pengunjungnya. Informasi itu akan diurutkan dari waktu terbaru ke terlama.
4.Perbedaan jumlah pengunjung

Perbedaan pengguna dan pengunjung
Perbedaan selanjutnya adalah dari jumlah pengunjungnya. Jika blog dianggap bagus jika memiliki jumlah pengunjung yang banyak, karena pada dasarnya blog akan naik peringkat jika pengunjungnya banyak.
Berbeda dengan website yang tidak terlalu mementingkan jumlah pengunjungnya, melainkan dari jumlah penggunanya. Seperti contoh facebook, dia akan diaggap sukses jika memiliki pengguna yang banyak. website toko online, dia dinggap sukses jika pembelinya banyak.
Pengunjung dan pengguna adalah berbeda. Pengunjung hanya berkunjung dan hanya sekedar melihat-lihat apa saja yang ada di blog kita sedangkan pengguna adalah orang yang menjadi pengguna dari website kita, biasanya akan menjadi member.
Simak penjelasan video berikut..
Yuk baca : Cara Pindah file Tanpa kabel Data.
Itulah beberapa perbedaan antara blog dan website yang bisa saya simpulkan.Sekarang sudah tau kan apa itu website dan blog?
Sering-sering berkunjung di Arsipu Word ya.. 😀
ane baru “ngeh” sekarang gan, sekarang kalo ditanya orang ane udah bisa njawab apa itu blog dan website… hehe
hehehe, iya gan.. emang kebanyakan orang masih bingung.. 😀